You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pembangunan Jembatan Gantung Srengseng Sawah Capai 90 Persen
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Pembangunan Jembatan Gantung Srengseng Sawah Capai 90 Persen

Pembangunan jembatan gantung di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan saat ini sudah mencapai 90 persen. Jembatan tersebut ditargetkan bisa digunakan warga pada 15 Agustus 2018 mendatang.

Progresnya sudah 90 persen sekarang. Rencanananya diresmikan 15 Agustus

Lurah Srengseng Sawah, Tubagus Masruri mengatakan, sejauh ini pekerjaan bangunan utama sudah rampung. Pengerjaan fisik tinggal tahap penyelesaian atau finishing.

"Progresnya sudah 90 persen sekarang. Rencanananya diresmikan 15 Agustus," ujarnya,  Selasa (31/7).

Pembangunan Jembatan Gantung Srengseng Sawah Dimulai

Ia menjelaskan, hingga kini para pekerja tengah memasang lantai dan railing pagar. Lantai jembatan nantinya dibuat

menggunakan material kayu meranti untuk menjaga estetika jembatan yang berada di atas sungai.

"Nantinya jembatan hanya diperbolehkan untuk penyeberangan orang. Sementara untuk roda dua akan dilarang," tegasnya.

Tubagus menuturkan, setelah jembatan ini diresmikan, jembatan gantung yang lama akan dibongkar. Namun, pembongkaran jembatan lama akan dikoordinasikan dengan warga sekitar.

"Ini jembatan swadaya masyarakat untuk pembongkaran akan kita bicarakan dulu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik